DPBJ FPBS UPI Menerima Kunjungan Kerja Gunma University

Di awal tahun 2017 ini, tepatnya pada tanggal 18-19 Januari 2017, Departemen Pendidikan Bahasa Jepang FPBS UPI, menerima kunjungan dari Gunma University, Jepang. Rombongan dari Gunma University yang diwakili oleh Prof. Jun Tomiyama, Prof. Takashi Itoh, beserta tiga orang mahasiswa Gunmadai yaitu Yoshifumi Syoda, Rui Urata dan Hiroyuki Komoriya, diterima langsung oleh Ibu Herniwati selaku Kadep serta Ibu Nuria Haristiani selaku Sekdep DPBJ FPBS UPI. Hadir juga pada kegiatan kali ini, Ibu Renariah, Ibu Neneng dan Ibu Dianni Risda sebagai perwakilan dosen DPBJ FPBS UPI.

Agenda utama pada kunjungan kali ini, yaitu pengenalan masing-masing lembaga yang disampaikan oleh perwakilan mahasiswa DPBJ FPBS UPI dan Gunmadai, selama 90 menit dan terbagi menjadi dua sesi, yaitu presentasi dari Gunmadai pada tanggal 18 Januari dan keesokan harinya  presentasi mengenai pengenalan lembaga dari perwakilan mahasiswa DPBJ FPBS UPI.

Kunjungan kali ini merupakan langkah awal dalam rangka proses kerjasama (student exchange, joint research, dll) antar kedua lembaga terkait di masa yang akan datang.

[metaslider id=743]